Sabtu, 30 Agustus 2014

LOMBA MARS DAN HYMNE MERIAHKAN HUT BHAYANGKARI




Dalam rangka menyemarakkan Hari Kesatuan Gerak  Bhayangkari LXII tahun 2014. Pengurus Cabang Bhayangkari Bantul menggelar sejumlah  acara perlombaan, Sabtu (30/8), di Aula Polres Bantul. Lomba yang diselenggarakan yakni, mars, hymne bhayangkari MC, paduan suara dengan peserta anggota Cabang Bhayangkari Bantul.
Suasana meriah begitu terasa setiap perwakila bhayangkari masing-masing polsek naik panggung. Sementara untuk Minggu (31/8), hari ini digelar lomba pemasangan atribut dengan peserta istri kabag, kasat serta kapolsek se -Bantul.
Dalam ajang itu masing –masing perwakilan bhayangkari di ranting membawakan hymne, mars  bhayangkari. Termasuk didalamnya adalah padua suara. Selain tampil secara beregu, peserta juga diberi kesempatan  unjuk kebolehan secara perorangan. Event tersebut sekaligus untuk menyalurkan hobi tarik suara.
Ketua Cabang Bhayangkari Bantul, Dian Surawan didampingi Dina Andri Siswanansyah, disela acara mengungkapkan, lomba tersebut digelar untuk membangun kebersamaan antara bhayangkari baik dilingkungan Polres  Bantul serta  dari  polsek di 17 kecamatan di Bantul.
Dian mengungkapkan, kegiatan diyakini menjadi media silaturahmi paling efektif. Dengan peserta mencakup anggota bhayangkari baik di lingkungan Polres Bantul polwan serta staf. Sangat tepat untuk membangun kebersamaan. Karena dalam sebuah organisasi kekompakan  sangat mutlak dibutuhkan.

0 komentar:

Posting Komentar